KPU RI menaruh perhatian khusus pada pelaksanaan Pilwako Manado pada Rabu (17/2). Komisioner KPU Pusat Hadar Gumay mendatangi KPU Manado guna memantau persiapan Pilwako. Hadar akan melantik anggota PPK dan PPS pada Rabu pagi di aula Pemko Manado. Ketua KPU Manado, Jusuf Wowor mengatakan, KPU telah merampungkan penyortiran logistik pada Selasa siang.
Untuk sosialisasi, kata dia, pihaknya akan meminjam mobil Pemko. Mobil itu akan keluar masuk kampung, lewat pengeras suara mengumumkan pelaksanaan Pilwako pada 17 Februari. Sementara itu, menjelang Pilwako Manado, sejumlah partai politik pengusung dan pendukung calon terus mematangkan persiapan. Contohnya, PDIP ingin berkuasa di Manado. Begitulah hasil dari rakor pemenangan Hanny Joost Pajouw (HJP), Selasa kemarin, di Hotel Granpuri Manado. Seluruh kekuatan PDIP turun dalam rakor itu, mulai dari DPD hingga DPC se-Sulut.
Turut pula anggota DPRD PDIP dari pusat dan daerah. Sekretaris DPD PDIP Sulut, Frangky Wongkar mengatakan, rakor memutuskan 15 DPC PDIP se-Sulut wajib menopang HJP. Dibeber Wongkar, pihaknya sudah menyusun strategi kemenangan HJP. Diakuinya itu bukan strategi baru. Angky menjamin seluruh PAC PDIP di Manado solid mendukung HJP. Mereka, ungkap dia, akan jadi garda terdepan. Olly Dondokambey dalam sejumlah kesempatan membeber keinginannya agar PDIP bisa berjaya di Manado. - Kodim Kerahkan 400 Pasukan Amankan Pilwako Manado - Pemilihan Wali Kota Manado.
Berikut Hasil quick count sementara pilwako Kota Manado data hasil perhitungan cepat dari media center GSVL - Mor Bastian :
1. Harley Mangindaan - Jemmy Asiku : 31.32 persen - 40.474 suara
3. Vicky Lumentut - Mor Bastiaan : 36.27 persen - 46.874 suara
4. Hanny Pajouw - Tony Rawung : 32.41 persen - 41.889 suara
#Dengan total suara sementara yang masuk 129 .237 Gabungan 11 kecamatan - Media Center menegaskan hasil ini adalah real karena langsung dari saksi yang ada. Pendukung GSVL - Mor langsung bersorak atas klaim kemenangan ini.