Pilbup Buol 2017 Provinsi Sulawesi Tengah - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Buol telah menggelar pengundian nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati Buol yang akan bertarung di Pilkada 2017. Pengundian dilakukan Selasa 25 Oktober 2016 pagi di kantor KPU Buol. Ketua KPU Sulteng Sahran Raden yang dikonfirmasi membenarkan bahwa telah dilakukan pengundian nomor urut pasangan calon. Sehari sebelumnya, tiga pasangan calon telah ditetapkan oleh KPU setempat.
Hasil pengundian, pasangan calon, Amiruddin Rauf-Abdullah Batalipu mendapatkan nomor urut satu. Efendy Nonci- Syarmin DJ Daimaroto nomor urut dua. Sedangkan Syamsuddin Koloi-Nurseha Batalipu mendapatkan nomor urut tiga. "Setelah pengundian nomor urut, tahapan berikutnya adalah kampanye yang dijadwalkan 28 Oktober 2016 sampai dengan 11 Februari 2017," kata Sahran Raden ditemui di Palu, Selasa 25 Oktober 2016.
Hasil Quick Count Hitung Cepat Pilkada Pilbup Buol 2017 :
1. Amiruddin Rauf - Abdullah Batalipu : persen suara
2. Efendy Nonci - Syarmin DJ Daimaroto : persen suara
3. Syamsuddin Koloi - Nurseha Batalipu : persen suara
#Hasil Penghitungan dan Perolehan suara sementara Pilkada Pilbup Buol 2017
Kabupaten Buol adalah salah satu kabupaten di provinsi Sulawesi Tengah, Indonesia. Ibu kota kabupaten ini terletak di Kota Buol. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 3.507 km² dan berpenduduk sebanyak 132.330 jiwa (2010). Jumlah penduduk Pada Tahun 2008 mencapai 117.028 jiwa dengan jumlah Kepala Keluarga sebanyak 25.011, kepadatan rata-rata 3,73 jiwa per km2 dan laju pertumbuhan 2,35%.
Penduduk menurut jenis kelamin adalah laki-laki 56.780 jiwa sedangkan perempuan 52.673 jiwa. Jumlah penduduk miskin sebanyak 33,72% atau sebanyak 36.909 jiwa (8.115 rumah tangga) dari total 25.011 Kepala Keluarga. Kecamatan : Biau • Bokat • Bukal • Bunobogu • Gadung • Karamat • Lakea • Lipunoto • Momunu • Paleleh • Paleleh Barat • Tiloan