Menurutnya, kemenangan yang didapatnya bersama Danang Maharsa adalah hasil kerjasama dari partai politik pengusung, relawan, hingga kader di seluruh Sleman. "Kemenangan kami adalah kemenangan warga Sleman. Kemenangan itu dengan demokrasi yang terbuka, ini adalah peran serta masyarakat di tengah pandemi," katanya. Ia pun mengajak masyarakat Sleman untuk bersama-sama membangun Sleman. Hal itu dilakukan demi meningkatkan kualitas Kabupaten Sleman menjadi lebih baik. Sementara Ketua Tim Pemenangan Kustini-Danang, Totok Hedi Santosa, mengatakan tim pemenangan telah melakukan hitung cepat internal, dan hasilnya menunjukkan paslon nomor urut 3 tersebut mengungguli dua paslon lainnya. Ia menyebut kemenangan Kustini-Danang bukan hanya menjadi kemenangan partai politik, PDIP, PAN, Gelora, dan Demokrat. Namun, kemenangan tersebut menjadi kemenangan masyarakat, khususnya warga Kabupaten Sleman. "Bagi kami, ini adalah kemenangan bagi rakyat Sleman. Karena ternyata rakyat Sleman jauh lebih mengapresiasi visi, misi, dan program kedua Paslon," katanya saat deklarasi kemenangan Kustini-Danang di Kantor DPC PDIP Sleman, Rabu (09/12/2020).
Hasil Quick Count Pilbup Sleman 2020 Yogyakarta
Hasil Hitung Cepat Pilkada Kabupaten Sleman 2020 Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta - Kustini-Danang Klaim Kemenangan di Pilkada Sleman 2020, "Kemenangan Kami adalah Kemenangan Warga". Pasangan calon bupati dan wakil bupati Sleman nomor urut 3, Kustini Sri Purnomo dan Danang Maharsa, menyampaikan deklarasi kemenangan pada Pilkada Sleman 2020, Rabu (9/12/2020) petang. Kemenangan tersebut didasarkan pada hasil hitung cepat atau quick count yang dilakukan tim internal koalisi pemenangan Kustini Danang. Berdasarkan hasil perhitungan quick count internal, paslon Kustini-Danang memperoleh 13.126 suara dengan persentase 38,7 persen. Di urutan kedua adalah Paslon Nomor Urut 2, Sri Muslimatun dan Amin Purnama, dengan perolehan 171.306 dengan persentase 31.1 persen. Sedangkan untuk urutan ketiga adalah Paslon Nomor Urut 1, Danang Wicaksana Sulistya dan Agus Choliq, dengan perolehan 166.394 suara atau 30,2 persen.