Hasil Hitung Cepat Pilkada Kabupaten Banjar 2015 Provinsi Kalimantan Selatan - Hasil sementara pilkada Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Banjar cukup mengejutkan. Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Banjar nomor urut 1 KH Kholilurahman-Saidi Mansyur (Khos) unggul dari pasangan calon lainnya.
Sementara, pasangan Khos ini mengklaim berhasil meraih suara sebanyak 70 ribu suara lebih unggul 30 ribu suara dari pasangan calon Fauzan Saleh dan Tedja Sukmana. "Kami ucapkan terimakasih masyarakat Kabupaten Banjar dan kawan-kawan di daerah. Dan Paslon, mari sama-sama membangun Banjar lebih bagus lagi dari saat ini. Suport kita, dukung kita supaya bisa membangun kabupaten Banjar," ujar Ketua Tim Pemenangan Khos, H Ahmad Rozani Nugraha.
Menurutnya, hingga saat ini hasil sementara capaian perolehan suara mereka sebanyak 70 ribu. Khos, hanya kalah di dapil satu Martapura Barat dan Martapura Timur, serta Martapura. Itupun, hanya kalah sebanyak 4000 suara. "Jadi selisih dengan Fasja total mencapai 30 ribu suara,"katanya.